Part 3. Kesaksian - Kesaksian

Part 3 
Kesaksian-kesaksian

Jika orang yang mencintai kita, mengakui, memuji keberhasilan kita sepertinya hal itu adalah wajar dan pantas. Karena sudah semestinya mereka melakukan hal itu, tidak diragukan lagi dan tidak mustahil mereka berbuat demikian. Tapi kesaksian ini datang dari orang, yang tidak mencintai (seaqidah) dengan Beliau, namun ungkapan ketulusan mereka nukil dalam goresan pena sejarah peradaban manusia. 

Kami nukil, kesaksian kesaksian dari tokoh tokoh dunia, terhadap Rasulullah SAW. Dari berbagai referensi yang kami susun menjadi tulisan sederhana ini. 

1. Bernard Shaw, Seorang penulis berkebangsaan Inggris, dalam buku " Muhammad" beliau menuliskan " Dunia lebih membutuhkan orang berpikir seperti Muhammad, selalu memposisikan agamanya di dalam posisi yang terhormat. Seandainya dia *Muhammad* masih hidup, dia akan mampu membawa kedamaian, menjamin kesejahteraan yang di idamkankan oleh seluruh umat manusia".

2. Michael H. Hart dalam buku "100 tokoh Paling Berpengaruh di dunia dalam sejarah", menuliskan " Jatuhnya pilihan saya kepada Muhammad untuk menempati Nomor Satu, sebagai sosok paling penting dan agung dalam sejarah, karena dia memang orang nomor satu dalam sejarah peradaban manusia yang meraih kesuksesan tertinggi dalam aspek agama dan dunia. 

3. Mahatma Ghandi, dalam koran Young India beliau mengatakan " Saya yakin, pedang bukanlah media yang menjadikan Islam menempati posisi mulianya. Tidak lain karena kesederhanaan Sang Rosul yang menepati janjinya, ikhlas, berani serta percaya diri. 

4. Thomas Carlyle, seorang filsuf Inggris menulis dalam bukunya " Para pahlawan" " Sungguh suatu aib bagi individu berperadaban zaman sekarang, menuduh Islam dusta Muhammad, bukan seorang Nabi. Kita harus memerangi pernyataan bodoh dan memalukan seperti ini. 

5. Dr. Goldziher, dosen di fakultas Ilmu Pengetahuan Universitas Budapest dalam buku " Aqidah dan syariah dalam Islam"  menuliskan " Sejatinya Muhammad tidak diragukan lagi , sosok reformis pertama dan hakiki ditinjau dari segi aspek sejarah. 

6. Lamartine, seorang penyair Prancis dalam buku "Sejarah Turki" menyebutkan " Seandainya yang menjadi standar kejeniusan manusia adalah pencapaian yang tinggi serta kesuksesan gemilang dengan minimnya media pendukung. Jika demikian halnya, siapakah pemimpin dunia yang mengimbangi beliau? Tokoh dunia saat ini, justeru didukung penuh oleh media, namun tidak sukses membawa kedamaian, kesejahteraan dan keadilan seperti Nabi Muhammad Saw. 

7. Montgomery Watt, dalam buku "Muhammad Di Mekkah" berkata "Sesungguhnya laki laki itu, telah siap menanggung penindasan demi membela aqidah yang dibawanya, tidak ada seorang pembesar didunia ini hingga saat ini. Yang memperoleh penghargaan seperti beliau Muhammad"

8. Gustave Le Bon, dalam buku "Peradaban Arab" berkata "Muhammad memperlakukan kaum Qurais yang menjadi musuhnya selama 20 tahun dengan lemah lembut dan baik. Dia menghilangkan gambar, 360 patung di ka'bah dihancurkan, dan menjadikannya sebagai tempat ibadah hingga saat ini. "

9. Edward Monte, seorang filsuf Prancis dalam buku " Bangsa Arab", menuliskan " Muhamad dikenal sebagai sosok yanh ikhlas, lembut, adil dalam berhukum, netral dalam berpendapat, teliti, yang paling suci, paling taat, dan paling penyayang. Dia juga sosok yang konsisten menjaga perintah. 

10. Gothe, seorang penyair Jerman " Saya telah mencari teladan agung diseluruh dunia, dan saya mendapatinya dalam Sosok Muhammad. 

Semoga sholawat dan salam senantiasa tercurah kepada sosok yang keagungannya telah disaksikan oleh khalayak ramai, baik dekat maupun jauh, baik mukmin maupun kafir, baik musuh maupun teman, baik pecinta maupun pembenci. Maha suci Dzat yang menjadikan nama Nabi Muhammad menggema di seluruh penjuru negeri, serta berjalan seiring berjalannya siang dan malam. 

#Gurualifalif

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mulak Tondi Tu Badan

Cerita Rakyat "BORU AGIAN NA MATE MALUNGUN"

Kepemimpinan Rasulullah Dalam Pendidikan